Ditulis Oleh: Endang Fatmawati
Namaku Mashobiha. Umurku tiga belas tahun. Aku mempunyai satu kakak dan satu adik.
Semuanya laki-laki. Bagiku keluarga adalah segalanya. Anggota keluargaku terdiri dari lima orang, yaitu ibu, ayah, aku, kakak, dan adik. Kasih sayang dalam keluargaku selalu terjalin. Seperti syairnya lagu, “Aku Sayang Ibu.” Aku pun sayang mereka semua.
“Satu-satu, aku sayang ibu. Dua-dua, aku sayang ayah. Tiga-tiga, sayang adik kakak. Satu dua tiga, sayang semuanya.”
Ayah selalu bekerja keras membiayai sekolahku. Satu hal lagi bahwa ayah mengajariku untuk berkata jujur. Kalau ibuku, selalu mengajariku memasak dan menjaga sopan santun.
Faiz, kakakku, senantiasa sabar mengajariku dalam mengerjakan PR sekolah. Aku juga dimotivasi agar rajin belajar.
Haydar adikku yang masih kelas lima SD juga sering membantuku ketika menyapu dan membereskan rumah. He … he …. jika membantu, hasil biasanya tidak terlalu bersih. Namun, kebersamaan menjadi semua terasa menyenangkan.
Aku sangat bersyukur memiliki keluarga yang sangat perhatian. Aku sangat sayang mereka semua. ***