Ditulis Oleh: Insanul Kamil
“Ibu,” teriak Chacha sambil menyalahkan Ibu yang tidak mengingatkan jika ada kegiatan kerja kelompok.
“Kan sudah Ibu bilang, Chacha sebaiknya membuat jadwal kegiatan,” ujar Ibu.
“Aku kan, tidak paham caranya, Bu?” tanya Chacha.
“Kamu catat semua kegiatan dan tugas harianmu,” ucap Ibu sambil memberikan alat tulis.
“Pertama-tama, catat semua kegiatan sekolahmu seperti jadwal pelajaran harian, setiap tugas yang diberikan gurumu, serta kegiatan belajar kelompokmu, sebaiknya ditulis juga waktu maupun tempat kegiatannya.
“Kalau kegiatan di rumah, Bu?” tanya Chacha.
“Catat juga, sehingga kamu dapat mengatur waktu, tidak bingung ketika ada kegiatan yang waktunya bersamaan, setelah itu berikan tanda pada kalender kamarmu. Letakkan kalender dengan catatan jadwal lengkap pada tempat yang mudah terlihat, ya Nak,” kata Ibu sambil tersenyum.
“Untuk apa, Bu?” tanya Chacha.
“Agar kamu selalu ingat dengan jadwal kegiatan harianmu. Bagaimana jika kita buat jadwal harian bersama-sama?”
“Siap!” kata Chacha sambil menghormat ke arah Ibu. ***