Ditulis Oleh: Rizki Amelia
Setiap hari Minggu pagi menjadi rutinitas Ibu Panda untuk pergi berbelanja bahan
makanan. Kali ini Mimi ingin ikut ibunya pergi berbelanja.
“Mimiiii … sudah siap belum?” tanya Ibu Panda.
“Sebentar Ibu, aku sedang merapikan bajuku,” sahut Mimi dari dalam kamar.
Kemudian Mimi menghampiri ibunya dengan wajah bahagia. Hari ini Mimi ingin melihat
bagaimana suasana pasar ibunya berbelanja.
“Mimi jangan lupa bawakan tas belanja Ibu ya!” pinta Ibu Panda.
Sepanjang perjalanan menuju pasar, mata Mimi melihat setumpuk sampah plastik
menggunung. Melihatnya memuat Mimi merasa tidak nyaman.
“Ibu … apakah sampah-sampah plastik itu tidak ada yang mengangkut?” tanya Mimi
penasaran.
“Sudah diangkut, hanya saja tempat pembuangan akhirnya sudah tidak menampung,”
jawab Ibu Panda.
“Banyak sekali ya sampahnya,” timpal Mimi.
“Makanya Ibu selalu membawa tas belanja setiap kali membeli sesuatu. Itu salah satu
usaha buat mengurangi sampah plastic,” jelas Ibu Panda.
“Oh … jadi itu alasan Ibu selalu membawa tas belanja,” kata Mimi. ***