Ditulis Oleh: Endang Fatmawati
Adik-adik, tahukah kalian mengapa kita harus patuh terhadap orang tua
Orang tua sangat berjasa bagi anak. Oleh karena itu, anak harus patuh terhadap orang tua.
Ada sosok Ibu yang mengandung, melahirkan, menyusui, mendidik, serta merawat hingga anak tumbuh besar. Begitu pula, ada sosok Ayah yang sangat berjasa dalam memberikan nafkah untuk keluarga.
Patuh artinya taat aturan atau berdisiplin. Patuh terhadap orang tua merupakan akhlak mulia dan menjadi sesuatu yang mutlak. Hal ini menjadi amal ibadah yang mulia di sisi Allah.
Dalam keseharian pun, anak juga tidak boleh mengatakan “ah” kepada kedua orang tuanya. Sikap patuh terhadap orang tua itu wajib dilakukan bagi setiap anak. Orang tua menjadi kunci untuk masuk surga. Patuh dalam konteks ini, misalnya: menaati perintah, berbicara sopan, berperilaku santun, mendengarkan nasihat, serta bersikap untuk mengikuti petunjuk orang tua. **