Ditulis Oleh: Neni Sri Mulyani
Bimbing dan Bumbung adalah dua ekor kambing yang bersahabat. Saat mereka berdua berjalan, tiba-tiba mereka menemukan seikat rumput yang tergeletak di tengah jalan di pinggir hutan.
“Mbing, lihat ada rumput. Kita bawa pulang saja. Lumayan, dapat kita jadikan cadangan makanan kita besok,” kata Bumbung.
“Jangan Mbung. Siapa tahu rumput ini ada pemiliknya. Kita harus jujur dan mengembalikan barang yang bukan milik kita,” jawab Bimbing.
“Tapi kita kembalikan pada siapa. Kita tidak melihat binatang lain yang lewat sini,” kata Bumbung.
Mereka berdua meneruskan perjalanan sambil membawa rumput yang ditemukan. Sampai akhirnya mereka ketemu Pak Baddy si Badak yang menyapanya.
“Pak Baddy, apakah ada binatang yang kehilangan rumputnya?” tanya Bimbing, “kami menemukannya di jalan, dan mau kami kembalikan.”
“Oh, itu punya Pak Sapo si Sapi. Ia tadi mencarinya,” jawab Pak Baddy.
Akhirnya mereka mengembalikan rumput yang ditemukan pada Pak Sapo. Bimbing dan Bumbung senang telah bersikap jujur mengembalikan barang yang bukan miliknya. ***