Ditulis oleh: Purnani, S.Pd.
Iman kepada malaikat merupakan salah satu rukun iman yang harus diyakini oleh setiap Muslim. Iman kepada malaikat mencakup keyakinan terhadap keberadaan malaikat sebagai makhluk Allah yang tidak terlihat oleh manusia, namun mereka memiliki peran penting dalam menjalankan tugas-tugas yang ditetapkan oleh Allah.
Malaikat makhluk ciptaan Allah yang tidak pernah membantah, tidak bisa diliat oleh kasat mata, tidak makan dan minum, dan tidak pernah lelah. Jumlah malaikat yang wajib kita yakini ada sepuluh.
Iman kepada malaikat mencakup keyakinan bahwa malaikat mencatat amal perbuatan manusia yang baik maupun buruk. Mereka menjadi saksi atas segala perbuatan manusia yang akan dihisab pada Hari Kiamat.
Iman kepada malaikat adalah bagian integral dari ajaran Islam, dan keyakinan ini tercermin dalam berbagai ayat Al-Qur’an dan hadis Nabi Muhammad SAW. Ini adalah bagian dari fondasi keimanan yang memahami bahwa alam semesta ini diatur oleh Allah dengan bantuan malaikat-Nya. ***