Ditulis Oleh: Endang Fatmawati
Awalnya aku sulit sekali makan buah dan sayur. Teringat sewaktu masih di TK A, aku selalu menolak jika disuruh makan sayur atau buah. Sayur yang ada di lauk, selalu kusisihkan. Bunda sampai sedih waktu itu.
Namun, setelah aku naik ke TK B, sedikit demi sedikit aku mulai menyukainya. Garagaranya Bu Guru mengajariku agar suka makan buah atau sayur. Bu Guru menjelaskan berbagai contoh sayur dan buah waktu itu.
Aku pun paham dan ingin selalu mengkonsumsinya. Kini, alhamdulillah Bunda selalu memasak sayur setiap hari. Bunda juga selalu menyediakan buah di meja makan. Kata Bunda, makan buah dan sayur itu baik bagi kesehatan.
Mengapa makan buah dan sayur itu penting? Hal ini karena keduanya banyak mengandung serat, vitamin, mineral, dan kaya akan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.
Jika kalian merasa sulit Buang Air Besar (BAB), maka coba makanlah buah dan sayur. Jadi, kalian harus gemar makan buah dan sayur setiap hari, ya! ***